Apakah Anda pernah mendengar nama Rionaldo Putra? Rionaldo Putra atau yang kerap disapa dengan nama Rio merupakan seorang wirausaha muda. Sebelum menjadi seorang wirausaha, dia sempat berjualan nasi goreng, menjadi seorang pegawai, bahkan ikut serta dalam ajang Abang None Jakarta Timur. Perjalanan Rio dari masa sekolah sampai menjalankan usaha bersama temannya akan dibahas dalam artikel berikut.
Daftar Isi
ToggleBerkenalan dengan Rionaldo Putra
Rionaldo Putra berasal dari keluarga yang sederhana dan dia sudah terbiasa bekerja keras sejak usia belia. Rio merupakan lulusan dari SMP Negeri 252 Jakarta dan SMA Negeri 61 Jakarta Timur. Setelah lulus sekolah, dia melanjutkan pendidikan Strata-1 dan Strata-2 ke Institut Teknologi Bandung (ITB).
Di ITB, dia mengambil jurusan Business Administration (BBA). Dia berhasil lulus dengan gelar summa cumlaude. Dia pernah berkarir sebagai seorang Business Development Executive di Medco E&P Indonesia.
Baca KIsah Inspiratif Serupa:
- Kisah Inspiratif: Dokter Rinal Dhuhri, Praktik Bertarif Seikhlasnya
- Kisah Inspiratif: Nur Fatia Azzahra, Disabilitas Lolos Bintara POLRI
- Kisah Inspiratif: I Nyoman Nuarta, Seniman Perancang IKN
- Kisah Inspiratif: William Tjandra, CEO TDA Luxury Toys
Pernah Berjualan Nasi Goreng pada Saat Kuliah
Saat kuliah, Rio sempat menjadi tulang punggung keluarga. Siapa yang akan menyangka bahwa ternyata Rio pernah berjualan nasi goreng saat kuliah. Selain berjualan nasi goreng, dia juga pernah menjadi seorang karyawan selama delapan tahun sebelum mendirikan Hanglekiu Group.
Dia banyak belajar dari mantan bosnya yang juga menjadi mentornya. Dia diajar pelan-pelan oleh bosnya hingga akhirnya dilepas untuk benar-benar menjalankan usahanya sendiri pada tahun 2019. Untuk menjalankan usaha tersebut, dia harus keluar dari zona nyaman.
Karir Rionaldo Putra Berawal dari Gelar Abang None
Rio berhasil memperoleh gelar Abang None Jakarta Timur pada tahun 2011. Bahkan, dia berhasil masuk sampai ke tingkat DKI Jakarta. Dia merasa memperoleh banyak pelajaran berharga dari ajang tersebut.
Selama menjalani masa karantina, Rio merasa telah mendapatkan banyak ilmu, seperti ilmu public speaking dan pengembangan diri. Dari ajang ini, dia juga belajar mengenai kedisiplinan dan berbagai ilmu lainnya.
Berbekalkan ilmu tersebut, dia memiliki networking dan menjadi seorang Master of Ceremony (MC) dan moderator. Berbagai ilmu tersebut yang menjadi dasar dalam membentuk Rionaldo Putra menjadi seperti yang sekarang ini.
Mendirikan Bisnis dan Memiliki 10 Anak Perusahaan
Rio memiliki bisnis yang bernama Hanglekiu Group. Bisnis ini sudah berdiri sejak tahun 2019. Bisnis ini bergerak di bidang pengadaan barang dan jasa serta commodity trading solar, frozen food, dan batubara. Kantornya terletak di Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Dia menjalankan bisnis ini bersama dengan rekannya yang bernama Reza Darmawan.
Kini, bisnisnya sudah berkembang dan memiliki banyak anak perusahaan. Bahkan, jumlah anak perusahaannya mencapai sepuluh yang meliputi PT Yaruda Heli Bisnis, PT Jaya Hanglekiu Group, PT Rakta Prana Atharrian, PT Samudera Petro Nusantara, PT Hanglekiu Pangan Perkasa, PT Linan International Indonesia, PT Ghossan Pratama, PT Hanglekiu Pangan Perkasa, PT Hanglekiu Nireta Teknik, dan PT Hanglekiu Plastik Abadi. Menurut Rio, saat menjalankan usaha, hal yang penting untuk dilakukan adalah menjaga attitude, komitmen, reputasi, dan komunikasi yang baik.
Aktif dalam Kegiatan Musik
Selain aktif menjalankan Hanglekiu Group, Rio juga aktif dalam kegiatan seni dan konser musik yang diadakan di Indonesia. Hanglekiu Group yang dijalankannya bersama rekannya menjadi Co-Promotor dalam Hangout Playlist Music Festival.
Pengisi acara tersebut, antara lain Mahen, Rizky Febian, dan Juicy Lucy. Konser musik ini diadakan pada tahun 2023 yang lalu di Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Banyak anak muda yang merasa antusias ketika menonton dan menyaksikan acara musik tersebut.
Menurutnya, penyelenggaraan konser musik dapat memberikan dampak yang positif terhadap perekonomian. Sebab, hal tersebut dapat menyediakan lapangan pekerjaan bagi orang lain dan menambah pendapatan dari para pelaku industri musik serta mendukung sektor pariwisata.
Dia berencana akan terus berusaha menuangkan ide-ide yang baru dalam konser-konser musik yang akan diadakan ke depannya. Dia berpendapat bahwa penting bagi wirausaha untuk ikut mendukung dan mengembangkan industri musik di Indonesia.
Aktif dalam Kegiatan Olahraga
Rio tidak hanya aktif di bidang musik saja, dia juga aktif di bidang olahraga. Di bidang olahraga, dia berperan sebagai Ketua Panitia Jaya Gobar 8. Gobar merupakan singkatan dari Golf Bareng. Kegiatan ini diikuti oleh 88 orang wirausaha muda. Gobar diselenggarakan untuk internal Hipmi Jaya.
Berlangsungnya kegiatan olahraga ini dipimpin oleh beberapa orang, yaitu Sona Maesana (Ketua Umum), Rika Amelia (HIPMI Jakarta Barat), dan Reno Adityo (Ketua Badan Otonom Golf). Penyelenggaraan acara ini berlangsung di Sedayu Indo Golf pada tahun 2023.
Meski telah memiliki banyak kesibukan, dia juga mengemban berbagai posisi lainnya, seperti Wakil Bendahara Umum (Wabendum) AMPI Pusat, Ketua Komite di KADIN Jakarta Selatan, Wabendum Gekraf Jakarta Selatan, dan HIPMI Jaya.
Pernah Terlibat dalam Acara Talkshow Fodim dan PMN
Rio pernah ikut serta dalam talkshow yang diselenggarakan oleh Forum Diskusi Muda dan Pemimpin Muda Nusantara (Fodim dan PMN). Talkshow tersebut berlangsung di Wisma Theater Kemenpora RI pada bulan Mei 2024.
Selain Rio, talkshow ini juga dihadiri oleh Iman Nurakhmad Fajar (CEO PT Sinar Fajar Logistik), Jovanka Nabila (CEO PT Semesta Lautan Energi), Dr. Sitta Kusuma Freddy, SE., A.k, MM (Sri Rejeki Group), Rikal Laowady Lim (Komisaris PT WSB Investor Capital), Didiet Mauludi (Direktur PT Global Bhakti Pradana), dan Kartika Nur Rakhman (Komisaris Utama PT Gapura Angkasa).
Talkshow ini membahas tentang beberapa tema penting dan topik yang menarik, seperti Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) dan Business Matching, The Power of Network in Business, Investasi, dan sebagainya. Para peserta antusias ketika mengikuti acara ini.
Jumlah peserta yang mengikuti talkshow ini adalah lebih dari seratus orang. Mereka datang untuk memperoleh wawasan yang berkaitan dengan teknologi dan bisnis dalam era digital saat ini. Mereka juga aktif dalam sesi tanya jawab dan ikut menyampaikan pertanyaan dengan topik yang dibahas di talkshow tersebut. Selain menjadi wadah untuk mendapatkan wawasan baru, talkshow ini juga menjadi wadah untuk mendapatkan pengetahuan dan pengalaman yang akan bermanfaat di masa depan.
Tambah Motivasimu: 13 Kata-Kata Fiersa Besari, Romansa Penuh Makna
Aktif Mengisi Acara Sebagai Speaker
Dengan tajuk Power of Collaboration, platform Salam Kenal Networking mengundang beberapa narasumber yang expert di bidangnya masing-masing. Dalam acara ini, para narasumber termasuk Rionaldo Putra saling berbagi inspirasi seputar bisnis.
Selain Rio, acara ini juga dihadiri oleh Sonny Pattipeilohy (Founder Linkup Digital Academy), Ferry Irawan Tedja (CEO Samahita Wirotama), Valkyn Clive (Founder PT Saval Dmello Sebelas), dan Adelia Pratiwi (Analis Badan Kebijakan Fiskal (BKF) Kementerian Keuangan (Kemenkeu).
Itulah kisah yang menarik dari Rionaldo Putra, pendiri Hanglekiu Group yang juga aktif dalam bidang musik dan olahraga. Jika menurut Anda kisah ini menarik dan Anda ingin membagikannya kepada teman-teman Anda, silahkan klik tombol share. Kalau Anda ingin menyampaikan komentar, silahkan tulis di kolom komentar.